• Jln. Raya AMD No. 1 Desa Sukamulya Kecamatan Sukamakmur Kab. Bogor (16830)
  • 085888834445
  • sukamulyahebat@gmail.com

PERBAIKAN JEMBATAN YANG MENGHUBUNGKAN DESA SUKAMULYA DAN DESA SIRNAJAYA

20 September 2022 HERU SETIAWAN Laporan Desa Dibaca 531 Kali

(20/09/2022) Jembatan merupakan salah satu sarana penting untuk menunjang mobilitas masyarakat, oleh karena itu Pembangunan Jembatan penghubung di rasakan sangat penting untuk dapat mempermudah akses masyarakat. Di Desa Sukamulya sendiri letak RT 01 RW 07 memang terpisah oleh sungai Cipicung dengan Desa Sirnajaya di sebelah Selatan sehingga warga kesulitan untuk dapat mengakses antar wilayah tersebut. Memang sudah ada Jembatan yang di bangun oleh Warga Masyarakat sebagai Jembatan Penghubung namun Jembatan tersebut merupakan Jembatan yang terbuat dari bambu. Hal tersebut tentunya membahayakan bagi warga masyarakat yang menggunakan jembatan tersebut. Sebagai antisipasi dari hal tersebut warga bergotong royong untuk membangun jembatan tersebut yang di Bantu oleh Swadaya Masyarakat, bantuan dari pengusaha dan Pemerintah Desa Sukamulya.

Menurut keterangan dari Ketua Rukun Warga 007 Pa Hasan Basri kemarin sore, yang di temui di Rumah Makan H. Lubis, beliau menyampaikan bahwa pembangunan jembatan yang menghubungkan antara Desa Sukamulya dan Desa Sirnajaya mendapat sambutan yang baik dari warga kedua Desa, beliau juga berharap dengan adanya jembatan tersebut akses ke antar desa di sebalah selatan Wilayah RW. 007 berjalan lancar dan mendorong perekonomian masyarakat lebih baik lagi.

 

#PemdesSukamulya

#PemdesSirnajaya

#WargaRW007

Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun)
Formulir Komentar (Komentar baru terbit setelah disetujui Admin)
CAPTCHA Image
Isikan kode di gambar